Rabu, 20 Juni 2012

Cara Mengatakan "PUTUS" dengan sopan pada Pacar Anda

Pasti agan sekalian pernah mengalami putus cinta kan (pasti
 sering banget tuh!!!) gimana kalian menyatakannya? apakah lewat sms,ato ngomong langsung
Berikut adalah cara memutuskan pacar atau kekasih yang benar :

1. Menjaga jarak

Sebelum memutuskan pasangan, ada baiknya Anda mulai menjaga jarak dengannya. Bukan untuk menghindar, melainkan untuk memberi waktu kepada diri sendiri juga pasangan agar berpikir lebih jauh mengenai hubungan yang tengah dijalankan. Saat-saat ini juga memberikan waktu bagi Anda dan pasangan untuk melepaskan rasa ketergantungan, sehingga perpisahan tak terasa begitu menyakitkan.



2. Lakukan sendiri

Apapun alasannya, jangan pernah memutuskan pasangan lewat orang lain. Bagaimanapun menyakitkannya, memutuskan pasangan lewat orang lain akan membuat si dia merasa tidak dihormati.



3. Katakan dengan tegas, lugas, dan jelas

Langsung pada pokoknya, itu hal yang harus Anda lakukan saat memutuskan hubungan. Omongan panjang dan bertele-tele hanya akan membuat pasangan merasa bingung.



4. Jangan memberi harapan

Tak perlu menambahkan kata-kata seperti, "Kamu tetap yang terbaik", "Sebagian diriku masih mencintaimu" dan sebagainya. Hal itu hanya akan mengaburkan tujuan utama Anda. Yang lebih buruk, Anda sedang memberi harapan kosong pada kekasih.


2 komentar:

Anonim mengatakan...

Wah saya malah yang diputus ama pacar gan malahan :D

Unknown mengatakan...

makasih infonya gan..

Posting Komentar